Google+ Facebook Twitter

Korupsi


KORUPSI.
Salam Pembuka dulu sebelum kita mulai.
HIDUP KORUPSI..!! #eh, maaf salah. HIDUP MAHASISWA..!! (Khusus yang Mahasiswa)
Untuk yang bukan mahasiswa maaf ya, bukan mengucilkan tapi gue cuma suka bilang kayak gitu, biar kelihatan seperti salam pembuka.


Kali ini gue mo ngangkat topik tentang korupsi. Jadi gue taruh korupsi di bakul trus gue angkat sambil teriak,"korupsi 2 buah 5000..mari beli" #KokJadiDagangYa

KORUPSI
Korupsi merupakan salah satu penyakit paling parah yang diidap oleh sebagian BESAR orang di Indonesia. Terutama Kalangan yang bisa mengorupsi.
Korupsi ini kalo dilihat dalam kehidupan yang sakina mawadah warohmah, indikasinya seperti kaya, banyak duit, banyak mobil, banyak rumah, banyak tanah, banyak dosa #ehhh :D
Banyak yang bisa menjadi indikasi seorang yang Korupsi.

Selama ini kita berpikir orang yang melakukan korupsi harus dihukum.
Dalam pengalaman gue di dalam kampus saat kuliah, gue selalu disiksa oleh orang yang melakukan korupsi. Gue bahkan pernah melapor ama dekan akan hal ini. Tapi dekan malah ngedukung dosen yang korupsi ini.
Mungkin anda berpikir kampus saya gila. Mohon maaf saat ini gue ngak sepikir ama lo pade (Sebenarnya masih sepikir. Tapi kalo bilang sepikir tar gak lulus gue).
Jadi itu. Gue pernah masuk kelas jam 8. Padahal waktunya bertabrakan banget ama jam tidur gue (jadi, jam diding jatuh di muka gue pas lagi tidur #BertabrakanAmaJamTidur). Tapi karena itu hari cuman satu mata kuliah trus abis, gak apa-apalah bangun pagi.
Jadi gue ke kampus trus mesen tiket nonton film. Biar abis ngampus bisa nonton.
Pas nyampe kampus jam 8 lewat 59 menit dosennya ngak ada. Gue kirain udah kelar kelas, ngak taunya si dosen belom masuk. jadi nunggu sampe jam 9 lewat 30 menit si dosenpun menampakan diri #(kayak bicara setan) Hiiiiii..Hiiiiii..Hiiiiiii, Im Comming
Kita masuk, Duduk, Mulai kelas, dam pas jam kuliah abis bel bunyi #Eh,KampusApaSMAnih
Tiba-tiba pak dosen bergerak. "Yes, waktunya nonton", ucap gue dalam hati.
"Para mahasiswa sekalian, berhubung Bapak terlambat dan bapak tau kalian tidak ada lagi jam kuliah setelah ini, bapak putuskan melanjutkan sampe dua jam selanjutnya". #NgakJadiNonton :'(

Inilah yang gue maksud dengan korupsi. korupsi waktu. Make' waktu nonton gue untuk kepentingannya aja :'(
Siksa ngak :'(..? (Nangis) Gue udah rencana nonton, udah pesen tiket, udah bayar,. Hwaaa :'( Duit gue.
Pemandangan disiksa seperti ini sudah biasa gue alami, tapi gue tetep nangis aja.

Seperti pengertiannya yang gue kutip dari google, Korupsi adalah penyalahgunaan jabatan resmi untuk keuntungan pribadi.
Jika anda dapat berpikir dengan jernih. Jabatan bukanlah sesuatu yang bisa menjadi tempat untuk mendapatkan kebebasan.
Melainkan sesuatu yang akan membuat anda terkekang. Anda harus melawan ego anda untuk kepentingan rakyat anda. Bukan menggunakan jabatanmu untuk menguntungkanmu. Karena pada dasarnya, segala fasilitas yang anda dapatkan adalah menggunakan uang rakyat anda.
Ketika kau berada pada posisi atas yang membawahi rakyat. janganlah menjadi seperti seorang bos yang berkata, "pergi dan lakukanlah". Tapi jadilah seorang pemimpin yang berkata, "Ayo, kita lakukan bersama-sama". Karena itu "Ujilah segala sesuatu, pegang eratlah yang baik! Hendaklah segala perkara kamu uji, dan yang baik kamu pegang".

Salam Jomblo. Yang Jomblo jangan ikutan Korupsi ya. Bantulah sesama sebisamu, jangan mengambil keuntungan dari pelayananmu kepada rakyatmu. Biarlah segalah upahmu besar di sorga nanti.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar